Dampak dari pandemi covid 19 sangat terasa sepanjang tahun 2020 hingga memasuki tahun 2021. Pergumulan ini mengakibatkan banyak sektor yang mengalami kehancuran, terutama bidang perekonomian. Selayaknya sebagai makhluk sosial, kami warga SMA Kristen Petra 1 kembali menggugah rasa peduli dan empati kami melihat berbagai kondisi tersebut. Firman Tuhan mengingatkan didalam Lukas 6:38 “Berilah dan kamu akan diberi: suatu takaran yang baik, yang dipadatkan, yang digoncang dan yang tumpah ke luar akan dicurahkan ke dalam ribaanmu. Sebab ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu.” Melihat hal tersebut dan bersamaan juga dengan hari kasih sayang di bulan Februari, maka kami mengadakan kegiatan Charity yang tentunya dikemas dengan memperhatikan protokol kesehatan. Sedangkan tema yang kami ambil untuk kegiatan tersebut adalah SPLASH OUR LOVE, dimana kami berharap melalui kegiatan ini bisa membagikan rasa peduli dan kasih kami kepada sesama.
Mulai tanggal 28 Januari – 8 Februari 2021 kami semua warga SMA Kristen Petra 1 menyisihkan sebagian kecil berkat Tuhan yang melimpah untuk didonasikan, kemudian dibelikan paket sembako oleh panitia. Paket sembako tersebut berisikan beras 5kg, kecap manis 275ml, minyak goreng 1lt, gula 1kg, dan handsoap 250ml yang sudah diberikan ke warga sekitar sekolah (RT 06, RT, 07, RT 08 daerah Pradah Indah), Yayasan Penampungan Tuna Wisma Cacat Pelayanan Kasih, Panti Asuhan Khadijah II Yatim Piatu Putra, pesuruh sekolah, satpam sekolah, cleaning service sekolah, dan pekerja harian lepas Alam Sari Petra pada tanggal 17 Februari 2021. Tentunya saat memberikan paket sembako tersebut, kami beberapa perwakilan OSIS dan pengurus PD benar-benar menjaga protokol kesehatan serta memberikannya secara simbolis saja, sedangkan pembagian paket sembako secara keseluruhan kepada warga dikoordinasikan oleh ketua RT masing-masing. Kemudian laporan kegiatan Charity berupa rekap kegiatan dalam video yang diputar saat morning devotion.
Adanya pandemi covid 19 tidak menghalangi semangat kami untuk berbagi kepada sesama, walaupun melalui cara dan metode yang berbeda dari biasanya. Jangan lelah untuk terus membagikan cinta kasih dan menjadi berkat bagi orang-orang di sekitar kita ya, splash our love!.
Oleh :
Jessica Shane S. (X IPS 1)